Jumat, 22 Maret 2013

Globalisasi


Globalisasi

1.   Politik luar negeri RI bertujuan untuk mencapai kepentingan nasional. Di  manakah rumusan pokok kepentingan nasional itu dapat ditemukan?
= Pembukaan UUD 1945 alinea I dan IV

2.  Apakah pengertian politik luar negeri yang bebas dan aktif itu?
= Politik luar negeri yang bebas dan aktif adalah Kebebasan politik untuk menentukan dan menyatakan pendapat sendiri,terhadap tiap-tiap persoalan internasional sesuai dengan nilainya masing-masing tanpa apriori memihak kepada suatu blok.

3.  Jelaskan pengertian globalisasi!
= Globalisasi adalah proses perubahan yang mendunia,baik itu perubahan yang ngatife maupun yang positif,dan tidak mengenal batas wilayah,
= Globalisasi adalah proses meningkatnya aliran barang,jasa,uang,dan gagasan melintasi batas-batas Negara,
= Globalisasi adalah Proses di mana perdagangan,informasi dan budaya semakin bergerak melintasi batas Negara,
= Globalisasi merupakan gerakan menuju terciptanya pasar atau kebijakan yang melintasi batas nasional.

4.  Tuliskan maksud politik Indonesia yang bebas aktif!
= Dalam rangka menciptakan perdamaian dunia yang abadi,adil,dan sejahtera Negara kita harus tetap melaksanakan politik luar negeri yang bebas dan aktif.
     Bebas,artinya kita bebas menentukan sikap dan pandangan kita terhadap maslah-masalah internasional dan terlepas dari ikatan kekuatan- kekuatan raksasa dunia yang secara ideologis bertentangan (Timur denga komunisnya dan Barat dengan liberalnya)
     Aktif,artinya kita dalam politik luar negeri senantiasa aktif memperjuangkan trebinanya perdamaian dunia.Aktif memperjuangkan kebebasan dan kemerdekaan,aktif memperjuangkan ketertiban dunia  dan aktif ikut serta menciptakan keadilan social dunia.

5.  Jelaskan  peranan Indonesia dalam membantu penyelesaian konflik di Kamboja!
= Indonesia dalam kapasitasnya sebagai Ketua ASEAN turut membantu penyelesaian konflik perbatasan Thailand dan Kamboja. penyelesaian koflik kedua negara bertetangga ini dilakukan secara multi track ditingkat bilateral, regional dan global secara simultan dan saling mendukung. Menlu RI menegaskan bahwa  Pendekatan militer bukan merupakan jalan keluar bagi sengketa perbatasan kedua Negara. Meskipun diakui kompleksitas permasalahan perbatasan yang dihadapi kedua negara, namun Indonesia menggarisbawahi masalah ini harus diselesaikan dengan cara-cara damai, yaitu melalui dialog dan negosiasi.
PADA tanggal 7-8 Februari 2011, melalui kunjungan kami ke Phnom Penh dan Bangkok, kami mendapatkan kesempatan untuk mendengar secara langsung dari kedua pihak atas isu yang saat ini mereka sedang hadapi.   

Tentunya, tidak terdapat keraguan sedikitpun atas kompleksitas permasalahan perbatasan yang dihadapi Thailand dan Kamboja. Meskipun demikian, tidak ada alasan apapun bahwa isu ini tidak dapat diselesaikan dengan cara-cara damai, yaitu melalui dialog dan negosiasi.  

Indonesia memandang, bukanlah sebuah keniscayaan, pendekatan militer merupakan jalan keluar bagi isu sengketa perbatasan bagi kedua Negara termaksud. Tentunya tanpa harus mengecilkan tantangan yang kita hadapi, Indonesia melihat dan menditeksi adanya celah peluang. Dari hasil diskusi kami di Bangkok dan Kamboja, Indonesia setidaknya menemukan 3 kesimpulan yang prinsip. Kami telah berbagi 3 kesimpulan ini dengan kedua Negara dan dengan seluruh Negara anggota ASEAN lainnya.








1 komentar:

  1. Maksudnya Globalisasi merupakan gerakan menuju terciptanya pasar atau kebijakan yang melintasi batas nasional itu apa ya??

    BalasHapus